TOMOHON, — Wali Kota Tomohon Caroll Joram Azarias Senduk, S.H. bersama Ketua TP-PKK Kota Tomohon drg. Jeand’arc Senduk-Karundeng menghadiri dan meresmikan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Kakaskasen Satu, bertempat di Kelurahan Kakaskasen Satu, Kecamatan Tomohon Utara.
Kegiatan diawali dengan ibadah syukur yang dipimpin oleh Pdt. Edward Timbuleng, S.Th., kemudian dilanjutkan dengan prosesi peresmian oleh Wali Kota Tomohon. Usai peresmian, Wali Kota bersama jajaran terkait meninjau langsung fasilitas dapur umum dan kesiapan infrastruktur SPPG yang akan menjadi pusat distribusi makanan bergizi di wilayah tersebut.
Dalam sambutannya, Wali Kota Caroll Senduk menyampaikan bahwa pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) merupakan langkah konkret pemerintah dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia sejak usia sekolah.
“Program MBG ini merupakan wujud nyata kepedulian pemerintah terhadap masa depan anak-anak Indonesia. Dengan gizi yang baik, kita menyiapkan generasi yang cerdas, sehat, dan produktif,” ujar Senduk.
Beliau menjelaskan, berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 83 Tahun 2024, pemerintah membentuk Badan Gizi Nasional (BGN) yang di dalamnya terdapat Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) sebagai pelaksana teknis program MBG di seluruh Indonesia. Kehadiran SPPG Kakaskasen Satu menjadi bagian penting dari implementasi program tersebut di Kota Tomohon.
“Kami bersyukur Kota Tomohon termasuk dalam wilayah pelaksanaan program ini. Selain meningkatkan gizi anak sekolah, program ini juga mendorong pemberdayaan masyarakat melalui penyediaan bahan pangan lokal, membuka lapangan kerja baru, dan memperkuat ekonomi keluarga,” tambahnya.
Wali Kota menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah, masyarakat, dan seluruh pemangku kepentingan untuk memastikan program berjalan tepat sasaran.
“Kami berharap SPPG Kakaskasen Satu dapat berfungsi optimal, memastikan makanan diproduksi sesuai standar, diawasi kualitasnya, dan dikirim tepat waktu ke sekolah-sekolah. Ini bagian dari komitmen kita untuk mendukung visi Indonesia Emas 2045,” tandasnya.
Turut hadir dalam acara tersebut, Danramil Tomohon Kapten Inf. Hisyam Jambi, Camat Tomohon Utara Rickyanto Supit, S.E., Kepala KPPG Manado Dr. Billy Kereh, S.IP., M.Si., Kepala SPPG Kakaskasen Satu Alfran Lapian, S.T., Mitra SPPG Ibu Meiti Tombokan, serta para kepala sekolah TK, SD, dan SMP se-Kecamatan Tomohon Utara.
Peresmian SPPG Kakaskasen Satu ini menjadi momentum penting bagi Kota Tomohon dalam mendukung program strategis nasional di bidang gizi. Melalui kolaborasi pemerintah dan masyarakat, diharapkan setiap anak di Kota Tomohon dapat tumbuh dengan gizi yang seimbang menuju generasi Tomohon Sehat, Cerdas, dan Hebat.
















