TOMOHON — Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) sedang melakukan pemeriksaan atas laporan keuangan pemerintah daerah Kota Tomohon. Seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) diminta proaktif.
Wali Kota Tomohon Caroll Senduk menginstruksikan kepada seluruh Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) untuk menyiapkan diri menghadapi pemeriksaan BPK ini.
Wali Kota CS berharap, Tomohon bisa kembali mendapat predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas laporan keuangan Kota.
“Semua dokumen yang diminta oleh tim BPK kepada OPD agar dapat dipenuhi,” kata Wali Kota Caroll belum lama ini.
Untuk itu, kata dia, setiap instansi juga harus berkoordinasi dengan tim pemeriksa agar nantinya pemeriksaan akan berjalan dengan semestinya,” tandasnya.
(*/Red)
Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: kanalsindo@gmail.com. Terima kasih.